SELAMAT DATANG
Selamat datanf di lapak MAKRIFATBUSINESS untuk order bisa melalui marketipace Shopee Tokopedia Bukalapak Lazada dengan nama lapak makrifatbusiness atau order via WA 08123489038 email : imronpribadi1972@gmail.com

Cari Disini

Translate


Kamis, 30 September 2010

Tokoh Figur dan Profil Sufi : M ILYAS RUCHYAT






C © updated 18122007






► e-ti/repro

BIODATA


Nama:
KH Muhammad Ilyas Ruchyat
Lahir:
Cipasung, Tasikmalaya, 31 Januari 1934
Meninggal:
Cipasung, Tasikmalaya, 18 Desember 2007
Agama:
Islam

Isteri:
Hj Dedeh Fuadah (Alm)
Anak:
- Acep Zamzam Noor
- Neng Ida Nurhalida
- Enung Nur Saidah
Ayah:
Ruhiat bin Abdul Ghofur
Ibu:
Aisyah binti Kosasih

Jabatan:
- Pemimpin Pondok Pesantren Cipasung Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat
- Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (1994-1999)
- Anggota MPR Utusan Daerah Jawa Barat (1992-1997)
- Anggota DPA Komisi Kesra (1998-2003)

M ILYAS RUCHYAT

► Selamat datang di situs gudang pengalaman ENSIKONESIA (ENSIKLOPEDI TOKOH INDONESIA) ► Thank you for visiting the experience site  ► NANTIKAN TAMPILAN BARU TOKOHINDONESIA.COM  ► Biografi Jurnalistik   ► The Excellent Biography  ► Database Tokoh Indonesia terlengkap yang tengah dikembangkan menjadi Ensiklopedi Tokoh Indonesia online  ► Anda seorang tokoh? Sudahkah Anda punya "rumah pribadi" di Plasa Web Tokoh Indonesia?  ► Silakan kirimkan biografi Anda ke Redaksi Tokoh Indonesia ► Dapatkan Majalah Tokoh Indonesia di Toko Buku Gramedia, Gunung Agung, Gunung Mulia, Drug Store Hotel-Office & Mall dan Agen-Agen atau Bagian Sirkulasi Rp.14.000 Luar Jabotabek Rp.15.000 atau Berlangganan Rp.160.0000 (12 Edisi) ► Segenap Crew Tokoh Indonesia Mengucapkan Selamat Ulang Tahun Kepada Para Tokoh Indonesia yang berulang tahun hari ini. Semoga Selalu Sukses dan Panjang Umur ►
Muhammad Ilyas Ruchyat, KH (1934-2007)

Ajengan Pesantren Cipasung

 Mantan Rois Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (1994-1999) dan Pemimpin Pondok Pesantren Cipasung Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, KH Muhammad Ilyas Ruchyat meninggal dunia hari Selasa 18 Desember 2007 pukul 16.15 di kediamannya di Pondok Pesantren Cipasung karena sakit.

Ajengan Cipasung kelahiran 13 Januari 1934 yang mantan anggota MPR Utusan Daerah Jawa Barat (1992-1997) dan anggota DPA Komisi Kesra (1998-2003), itu meninggalkan tiga anak dan 11 cucu. Sementara isterinya, Hj Dedeh Fuadah, telah meninggal dunia enam bulan sebelumnya, juga karena sakit. Jenazah almarhum dimakamkan Rabu (18/12/2007) di pemakaman keluarga di kompleks pesantren tersebut.

Putra sulung almarhum, Acep Zamzam Noor, mengatakan sebulan terakhir ayahnya dirawat di rumah karena komplikasi stroke, jantung, dan diabetes. Sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, selama dua bulan. Kemudian dibawa pulang, karena dokter menyatakan sudah bisa dirawat di rumah.

Almarhum sudah menderita diabetes sejak tahun 1970-an. Dalam lima tahun terakhir sudah terkena stroke ringan tiga kali. "Yang terakhir kali mengakibatkan almarhum sudah tidak ingat apa-apa lagi. Bahkan, selama ini almarhum sudah tidak bisa lagi berkomunikasi," tutur Acep. Saat detik-detik menghembuskan nafas terakhir, almarhum didampingi dua puterinya, Neng Ida Nurhalida dan Enung Nur Saidah, serta sejumlah kerabat dan santri.

Ribuan santri dan para pelayat dari berbagai daerah ikut menyalatkan jenazah almarhum di masjid di lingkungan pesantren menjelang magrib sekitar pukul 17.30. ►ti/tsl


*** TokohIndonesia DotCom (Ensiklopedi Tokoh Indonesia)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 Tanggapan:

Posting Komentar

Item Reviewed: Tokoh Figur dan Profil Sufi : M ILYAS RUCHYAT Rating: 5 Reviewed By: M Imron Pribadi